Cara Sederhana Meningkatkan Pengunjung Blog
Posted In:
Cara Sederhana Meningkatkan Pengunjung Blog
.
By prasetyobpn.blogspot.com
Cara Sederhana Meningkatkan Pengunjung Blog - Selamat datang kembali rekan-rekan. Kali ini bagaimana tips menaikan jumlah visitor blog atau website dengan cara-cara sederhana tidak terlalu rumit. Karena tidak dapat dipungkiri pengunjung blog atau juga dikenal dengan istilah visitor adalah kunci sukses suatu blog. Apakan untuk jualan produk, mengikuti program afiliate atau mengikuti iklan PPC google adsense seperti yang saya lakukan di blog ini.
1. Pilih thema fast loading
Pada awal-awal blog ini saya bangun saya tidak terlalu memperdulikan hal ini. Sehingga posisi Serp naik tidak terlalu signifikan padahal saya sering update artikel hampir setiap hari. Setelah mengganti thema dengan yang lebih ringan maka trafik blog naik drastis dari sebelumnya. Nah jika rekan-rekan ingin serius terjun dalam dunia blogging apalagi ingin memonetasi blognya maka saatnya sekarang mengganti thema blog dengan kecpatan loading yang bagus.
Kecepatan loading sebuah blog juga dipengaruhi oleh gambar yang ada pada posting blog tersebut. Sebaiknya melakukan kompress gambar terlebih dahulu sebelum menguploadnya diblog. Oh ya.. jangan lupa untuk objek gambar tautkan dari album picasa sobat jangan langsung upload ke posting karena akan berakibat eror 503 seperti kasus pada blog ini sebelumnya.
bisa baca disini --> Cara mengatasi eror 503 di webmaster tool
2. Buat artikel yang orisinil
Kualitas posting suatu blog sangat menentukan posisi kita di search engine. Apapun yang rekan-rekan bahas di blog walaupun itu merupakan ide dari orang lain, maka tuislah dengan bahasa kita sendiri, hadirkan dalam bentuk berbeda sehingga artikel kita lolos copyscape.
3. Pilih long tail keyword
Nah ini yang perlu diperhatikan jika rekan-rekan baru belajar atau terjun dalam dunia blogging. Jangan memilih keyword yang pendek terdiri dari dua kata misalnya jika blog kita masih baru dan angka alexa rank yang masih tinggi. Misalnya jika kita ingin mempromosikan jasa kita diblog tentang jasa service komputer, maka jangan buat judul posting jasa service komputer, akan tetapi bidik dengan long tail keyword seperti jasa service komputer di Riau. Nah bermainlah terlebih dahulu dengan keyword yang panjang supaya artikel kita mendapat posisi di search engine. Jika DA dan PA atau alexa rank sudah ramping, maka berangsur-angsurnya menembak keyword dua kata.
4. Sharing artikel di sosial media
Jangan lupa untuk menshare artikel yang kita posting ke facebook, twitter dan jejaring sosial lainnya. walaupun sebagai publisher adsense jujur saya kurang menyukai cara ini karena saya lebih fokus pada trafik organik dari search engine.
5. Berkomentar di blog tetangga
Berkomentar di blog seniche akan meningkatkan posisi blog kita di mesin pencari sehingga trafik blog akan meningkat. Namun untuk hal ini perhatikan blog yang tidak melanggar webmaster guidlines, seperti menghindari berkomentar di blog yang artikelnya melanggar kebijakan google dan website yang kmungkinan mengandung malware.
Demikian beberapa cara sederhana untuk meningkatkan pengunjung blog kita.
0 Responses to Cara Sederhana Meningkatkan Pengunjung Blog
Something to say?